Halo provers,
kali ini kita akan membahas bagaimana cara untuk menggunakan AUTOSUM pada Microsoft Excel. Mungkin dari beberapa provers sudah sering mendengar AUTOSUM. Namun, tidak sedikit provers yang masih menggunakan SUM. Walaupun SUM cara yang sering digunakan untuk menjumlahkan data, langkah ini masih kurang efisien jika digunakan untuk menjumlahkan data data yang terpisah. Dengan kata lain provers masih harus menambahkan rumus SUM secara bertahap atau satu per satu kedalam kolom yang ingin dimasukkan hasil nilai penjumlah dari suatu data.
Untuk langkah yang dibutuhkan untuk menggunakan AUTOSUM sangatlah mudah. Provers dapat mengikuti 2 langkah dibawah ini:
- Memilih atau drag data yang akan dijumlahkan dan kolom hasil.
- Gunakan Alt + = pada keyboard
Berdasarkan langkah-langkah diatas, provers sudah dapat melakukan penjumlahan dengan cepat menggunakan AUTOSUM. Cukup dulu untuk pembahasan kali ini, sampai jumpa di pembahasan selanjutnya.